vanilla pudding

pudding yang dibuat untuk ocassion bukber di blok z4 bareng anakanak bali blogger yang sudah seperti keluarga sendiri :D untung resepnya berhasil hihihi

vanilla pudding {printable version}


bahan
840 ml susu cair (organik, bila memungkinkan)
65 grams plus 50 gram gula putih halus
30 gram cornstarch (tepung jagung/ maizena)
1/8 sdt garam
2 btr telur
1 bh kuning telur
2 sdt ekstrak vanili murni
15 gram unsalted butter

garnish
whipped cream plus kacang cincang kasar (walnuts, atau almonds)

cara membuat
1. dalam wadah stanless steel atau tahan panas, aduk bersama 65 gram gula putih halus, cornstarch, garam, telur dan kuning telur. kocok ke dalam 120 ml susu. sisihkan.

2. panaskan sisa gula susu dengan api small/ medium.

3. masukkan perlahan susu dan gula yang telah dipanaskan ke dalam adonan 1 sambil terus diaduk hingga rata.

4. masukkan adonan yang telah tercampur rata ke dalam panci. masak dengan api kecil/medium hingga mengental seperti mayonaise sekitar 3 - 5 menit. sisihkan.

5. masukkan ekstrak vanili dan butter, aduk rata.

6. sajikan dalam gelas-gelas kecil. tutup dengan plastic wrap dan masukkan ke dalam lemari pendingin sekitar 2 jam. sajikan dengan whipped cream dan potongan kacang kasar.



riri

Comments

Popular Posts